4


Pada postingan kali ini saya akan sedikit men-share salah satu desain rumah buatan saya, boleh kan? hehe. itung-itung sedikit memperlihatkan sejauh mana kemampuan saya dalam mendesain sebuah bangunan/rumah (tapi bukan berarti saya sombong) haha. . .

Tanpa basa-basi lagi (ntar keburu basi) mari kita lihat saja bagaimana desainnya. . . 
cekidot. . . !!

Gambar yang pertama ini adalah gambar denah lantai satu, pada lantai satu bangunan ini terdiri dari :
  • 2 Kamar Tidur (1 kamar utama dan 1 kamar pembantu
  • Dapur
  • Ruang Makan
  • Ruang Tamu
  • 2 Kamar Mandi
  • Gudang, dan
  • Garasi
Selanjutnya yaitu denah lantai dua ini dia. . .


Pada lantai dua rumah ini tedapat ruangan :
  • 3 Ruang Tidur
  • 1 Kamar Mandi
  • Ruang keluarga, dan
  • Tempat jemuran pada bagian belakangnya
Untuk tapilan perspektif nya anda bisa lihat dibawah ini. .




Nah itu dia tampilan perspektif dari rumah ini. . .
Rumah ini aku beri nama Rumah Tropis Minimalis, mengapa demikian ?
Saya juga tidak tahu lah. . . jadi jangan nanya ke saya dong. . .haha.
becanda sobat.

Aku kasih nama 
Rumah Tropis Minimalis karena terlihat dari tumbuhan palm yang terdapat pada taman depan rumah ini, menandakan rumah ini didirikan di kawasan tropis, juga terlihat dari penggunaan material pada genting yang memperlihatkan kesan tropisnya.

Lalu kenapa disebut minimalis juga gan ??
Kesan minimalis juga terpancarkan dari paduan garis horizontal dan vertikal pada bagian depan rumah (terlihatkan? itu tuh yang warna putih yang ada di elevasi +270cm, selain itu juga tampilan minimalis terlihat dari penggunaan kusen yang tidak terlalu banyak lengkungan ini-itu, selain itu juga terlihat dari penggunaan Handrail pada bagian balkonnya.

Desain ini saya buat di salahsatu software buatan Autodesk Inc. yaitu menggunakan software Autodesk Revit Architecture 2011, anda bisa mendownloadnya di situs resminya Autodesk Inc. disana anda tinggal mendownloadnya, kira-kira ukuran filenya itu sekitar 4.00 GB + Material/componentnya sekitar 700 Mb. silahkan anda cari saja sendiri. hehe.

Nah, mau lihat ScreenShot saat proses pembuatan desain ini.
Ini dia kawan. . . tararam. . .pam. . .pam. . .



Seperti itulah kira-kira gambaran dari software tersebut.
Apabila anda telah memiliki software tersebut, tapi anda belum bisa mempergunakannya. Silahkan anda pelajari tutorialnya hanya di Blog saya ini.
Silahkan klik disini Tutorial Revit Full (Membuat Rumah 2 Lantai) anda akan mempelajari tentang pembuatan desain rumah seperti yang diatas mulai dari pengenalan Revit Architecture hingga proses mempresentasikannya menjadi sebuah file .jpg atau mempresentasikannya berbentuk video.
Silahkan dicoba, Semoga Bermanfaat.




Posting Komentar

  1. di pasaran ada buku revit architecture yang bahasa indonesia gak pak?

    BalasHapus
  2. Kalau untuk dipasaran sih saya masih belum menemukan buku Revit Architecture. . .
    Mungkin karena belum familiar digunakan, karena kebanyakan masih menggunakan software AutoCAD atau jenis lainnya, jadi agak sulit juga untuk mencari buku Revit Architecture.

    BalasHapus
  3. akses dari garasi ke ruangan utama nya kok lewat kamar tidur pembantu gan? ntar kalo majikannya pulang trus pembantunya lagi ganti baju dikamar kan gawat...hehehe
    mungkin ada baiknya kalau kt.pembantu itu dijadikan dapur, lalu kt.pembantu,wc, dan gudangnya di pindah ke sebelah kanan,dan diberi tangga keatas untuk akses ke tempat jemuran...hee..

    BalasHapus
  4. wah revit emang keren yah (h)

    Tapi kok denahnya sama persis dengan yang ada di tutorialnya mas edo di tentangcad.com gan? Agan sodaraan ya? :d

    BalasHapus

 
Top